
Di masa lalu, Athanasia yang merupakan seorang putri cantik ini mati terbunuh di tangan ayahnya sendiri, Claude de Alger Obelia. Namun, suatu hari seorang wanita berienkarnasi di tubuh Athanasia yang masih bayi.
Mengetahui bahwa nasibnya akan berakhir tragis seperti yang ada di masa lalu, Athanasia mulai menyiapkan rencana untuk mengubah masa depannya. Mulai dari mempersiapkan rencana A, B, dan C. Masing-masing rencana tersebut telah ia persiapkan dengan matang-matang guna menghindari kejadian buruk tersebut.
Mampukah Athanasia mengubah masa depan suram yang telah menantinya? Atau justru akan ada cerita menarik lainnya ketika ia berhasil?


Musim kedua anime Jidou Hanbaiki ni Umarekawatta Ore wa Meikyuu wo Samayou.

Eternal Nations, sebuah game simulasi yang mengharuskan pemainnya untuk mengelola negara fantasi. Di dalam game, ada seorang pemain legendaris bernama Takuto Ira. Suatu hari, Takuto yang tengah berada di rumah sakit kehilangan kesadarannya.
Setelah sadar, ia menyadari bahwa dirinya telah berada di dalam game Eternal Nations. Di dalam game, Takuto bertemu dengan Atou. Setelah di beri penjelasan. Takuto memutuskan untuk membangun sebuah negara baru bernama Mynoghra bersama Atou.
Kini, ia telah memiliki warga negara yakni Dark Elf dan berbagai ras lainnya.

Setelah tewas karena sebuah kecelakaan, Ryou kembali berienkarnasi di dunia lain. Di dunia baru ini, ia hidup dengan sangat santai. Walau begitu, setiap harinya Ryou selalu berlatih dengan sihir air yang selalu ia asah.
Har-hari yang ia lalui mulai dari pertarungan dengan Dullahan hingga Assassin Hawk. Tanpa sadar, Ryou kini menjadi salah satu penyihir paling hebat di dunia tersebut. Setelahnya, kehidupan Ryou mulai berubah dan kehidupan santainya kini menjadi berkurang.

Musim kedua anime Tensei shitara Dainana Ouji Datta node Season 2

“Sudah kuputuskan, aku akan menjadi raja yang sangat kejam dan hidup dengan bebas”
Mengisahkan Liam, seorang pria yang berienkarnasi dan lahir di sebuah keluarga bangsawan yang berkuasa di Kerajaan Algrand. Setelah lahir, Liam akhirnya menjadi kepala keluarga paling muda.
Sebelum berienkarnasi, Liam merupakan seorang pegawai kantoran yang diselingkuhi oleh istrinya sendiri dan juga dikhianati oleh manajer tempatnya bekerja. Untuk itu, Liam yang tak ingin mengulang masa lalunya memilih menjadi raja yang jahat dan menindas rakyatnya.
Namun, siapa sangka bahwa segala tindak kejahatan Liam justru mendapatkan rasa terima kasih dari para rakyatnya.

Grey, mantan raja paling kuat dalam sejarah. Walau ia memiliki kekuatan dan segalanya, Grey tetap tidak memiliki siapapun di sisinya. Hingga ia meninggal, Grey menanamkan fakta bahwa tidak ada seorang pun yang ia bisa percayai.
Setelah Grey tewas, ia berienkarnasi menjadi seorang bayi bernama Arthur. Di tempat baru ini, Arthur mengetahui bahwa ada sebuah sihir yang berbeda dengan kehidupan sebelumnya. Untuk itu, Arthur yang masih bayi tersebut bertekad agar bisa mempelajari sihir dan melindungi orang-orang yang ia bisa percayai.
Judul lain: Saikyou no Ousama, Nidome no Jinsei wa Nani wo Suru?, TBATE

Berlatar di sebuah kota labirin bernama Lewin, seorang pahlawan berienkarnasi menjadi Kucing. Namun, ia bukanlah kucing biasa melainkan perwujudan dari monster S Rank bernama Behemoth. Suatu hari, Behemoth yang diserang oleh monster bertemu dengan Aria dan merawatnya hingga sembuh.
Aria yang tidak mengetahui bahwa Behemoth merupakan monster S Rank justru membawanya pulang dan menjadikan ia sebagai hewan peliharannya. Aria pun memberikan nama Tama kepada Behemoth dan menganggap ia sebagai Kucing Elemental. Sekarang, bagaimana kisah hidup Tama dan juga tuannya, Aria?

Mengisahkan Ornstein, keluarga bangsawan kelas bawah yang menjadi pemimpin di wilayah bernama Listia. Di keluarga ini terdapat dua orang anak, yakni Marie dan Shion. Marie merupakan gadis cantik dan periang sementara adiknya yaitu Shion merupakan laki-laki yang sangat tertarik dengan ilmu sihir.
Suatu hari, Shion dan Marie yang Tengah berada di danau mendapati sebuah fenomena aneh. Di sana, Shion mengambil sebuah Kesimpulan bahwa ini merupakan bentuk sihir yang melibatkan kasih sayang sesama.
Tentu, penemuan ilmu sihir yang Shion dapatkan ini akan mengubah tatanan dunia yang ia tempati.

Part ke-2 dari anime Mushoku Tensei Season 2.
Tonton juga cerita sebelumnya:
1. Mushoku Tensei: Isekai Ittara Honki Dasu (S1 – Part 1)
2. Mushoku Tensei: Isekai Ittara Honki Dasu Part 2 (S1 – Part 2)
3. Mushoku Tensei II: Isekai Ittara Honki Dasu (S2 – Part 1)
4. Mushoku Tensei II: Isekai Ittara Honki Dasu Part 2 (S2 – Part 2)

Keisuke Niijima, seorang pria yang telah kehilangan istri tercintanya 10 tahun lalu. Namun suatu hari, ia kedatangan seorang gadis SD bernama Marika Shiraishi yang mengaku bahwa ia merupakan reinkarnasi dari istrinya bernama Takae.
Tentu, awalnya Niijima kaget dan tidak mempercayainya. Namun setelah mendengar beberapa rahasia yang hanya ia dan istrinya ketahui, Niijima pun percaya. Kini, kehidupan yang absurd antara bapak-bapak dan seorang gadis SD reinkarnasi istrinya telah dimulai.

Dulu, hidup seekor naga kuno yang sayangnya terpaksa dibunuh oleh para manusia. Setelah kematiannya, sang naga berienkarnasi menjadi manusia bernama Dolan, seorang laki-laki yang hidup di sebuah desa terpencil.
Sebagaimana manusia pada umumnya, Dolan bekerja di ladang dan melakukan perburuan untuk memenuhi kehidupannya. Suatu hari, Dolan yang mendapatkan tugas untuk menyelidiki sebuah rawa-rawa bertemu dengan gadis bernama Celina, seorang lamia bertubuh manusia.
Pertemuannya dengan Lamia rupanya akan membuat kehidupan Dolan berubah.
Link diperbarui 02/01/2025