
Suatu hari, di adakan pesta dansa oleh kerajaan. Di sana, ada putri bernama Scarlett yang justru mendapatkan kabar bahwa pertunangannya dengan pangeran Kyle dibatalkan. Alasan pembatalan tersebut karena pangeran Kyle memilih seorang gadis bernama Terenezza untuk menggantikan posisi Scarlett.
Mengetahui hal tersebut, Scarlett memilih untuk memukul sang gadis beserta pangeran Kyle karena ia telah menyimpan dendam karena terlalu sering di bully waktu masih berada di akademi. Kini, pertunangannya dengan Kyle telah dibatalkan.
Lantas, bagaimana nasib putri Scarlett sekarang?

Alma, sebuah robot yang diciptakan oleh dua peneliti yang diusir yakni Enji dan Suzume. Keduanya adalah ilmuwan berbakat namun tidak mendapatkan pengakuan dari dunia. Maka dari itu, mereka menciptakan robot gadis cilik bernama Alma.
Namun, tidak ada yang menyangka bahwa robot tersebut justru memanggil Enji dan Suzume sebagai ayah dan ibu. Karena hal tersebut, keduanya memilih untuk hidup bersama-sama sebagai sebuah keluarga utuh.
Kini, kehidupan Enji dan Suzume telah berubah sejak hadirnya Alma sebagai anak mereka.

Azusa Kannawa, seorang gadis cantik yang bekerja di sebuah perusahaan game ini dikenal memiliki sifat yang tegas dan juga menakutkan. Walau begitu, Kannawa pada dasarnya hanyalah seorang cewek yang kesulitan dalam berkomunikasi dengan rekan kerjanya.
Suatu hari, ia mendapatkan tugas untuk melatih karyawan baru bernama Kamegawa. Awalnya, Kannawa merasa bahwa dirinya belumlah pantas untuk menjadi seorang mentor. Namun seiring waktu, ia memahami bahwa dirinya hanyalah kurang dalam berkomunikasi.
Untuk itu, Kannawa berusaha agar bisa lebih akrab dengan Kamegawa. Apakah ia mampu membantu juniornya tersebut?

Sato Konoha, seorang wanita yang sejak dulu gemar dalam menulis cerita dan menggunakan nama aslinya sebagai karakter utama wanita di dalam cerita tersebut. Suatu hari, Konoha yang sedang berjalan setelah pulang kantor tertabrak oleh sebuah truk dan bereinkarnasi menjadi Iana Magnolia, karakter antagonis yang dirinya buat.
Tidak ingin bernasib sama dengan apa yang terjadi di cerita aslinya, Iana pun memilih membantu hubungan antara Konoha Magnolia yang merupakan kakaknya sendiri dengan sang pangeran agar bisa berjalan baik.
Mampukah sang antagonis yang kini berubah menjadi baik menyelesaikan misi tersebut?

Sam Young, seorang gadis yang telah mengembangkan sebuah game bernama Ruminate. Setelah rilis, game tersebut mendapatkan rating yang sangat baik dari para pemainnya. Walau begitu, rating game tersebut sempat menurun karena Marshall Law yang merupakan YouTuber game memberikan ulasan buruk.
Lebih parahnya lagi, ternyata Marshall pindah ke apartemen yang ada di sebelah Sam. Pertemuannya tak terduga dengan Marshall ini nantinya akan membawa Sam ke arah yang lebih baik.

Di masa ini, baik pekerjaan ataupun keterampilan semuanya ditentukan oleh anugrah sang Dewi. Arel, putra dari Sword Princess dan Raja Penyihir diharapkan mewarisi salah satu dari kedua kemampuan orang tuanya.
Namun, siapa sangka Arel justru mendapatkan anugrah berupa Pengangguran alias tanpa kemampuan. Walau mendapatkan kemampuan seperti itu, Arel tidak menyerah dan dia terus melatih dirinya dalam ilmu berpedang.
Seiring berjalannya waktu, Arel mulai mendapatkan keterampilan yang begitu istimewa yang bahkan tidak dimiliki oleh orang lain. Mampukah Arel mencapai puncak dunia dengan menjadi seorang pahlawan?

Saku Chitose, siswa laki-laki yang sangat populer dan menjadi pemuncak di SMA Fujishi. Setiap harinya, ia dikelilingi oleh teman serta sahabat yang cantik dan tampan. Mulai dari Yuuko Hiiragi sang idol, Yua Uchida dengan sifat lemah lembutnya, dan Haru Aomi andalan tim basket.
Setelah memasuki tahun kedua, Chitose mendapatkan tugas untuk membujuk salah satu siswa yang sejak tahun lalu tidak masuk sekolah. Tentu, hal ini tidaklah mudah bagi Chitose. Sebab, ia telah mengajak temannya yakni Yuuko dan Uchida untuk membantu. Namun, keduanya tetap tidak bisa membujuk siswa tersebut.
Untuk itu, Chitose tidak punya pilihan selain menggunakan cara alternatif lain, yakni dengan menghancurkan jendela dan bertemu siswa tersebut.

Diadaptasi dari serial spin-off Gintama, diceritakan bahwa Ginpachi Sakata kini menjadi seorang guru di SMA Gintama. Di sini, Ginpachi menjadi wali untuk kelas 3Z yang terkenal dengan siswanya paling tidak masuk akal.
Sebab, setiap harinya mereka hanya fokus pada hobi dan kesukaan masing-masing. Maka dari itu, sang kepala sekolah meminta Ginpachi agar siswa di kelasnya bisa mendapatkan nilai 80 di salah satu mata pelajaran saja. Jika tidak, maka gaji Ginpachi akan dipotong dan seluruh siswa harus mengikuti remedial.
Mampukah sang guru pelawak ini memenuhi target dari sang kepala sekolah.

Dulu, ada seorang bajak laut terkenal di seluruh lautan bernama Gol D. Roger. Ia merupakan seorang raja bajak laut yang telah berlayar mengarungi seluruh Grand Line, sayangnya ia ditangkap pemerintah dan telah dieksekusi mati. Sesaat sebelum kematiannya, Ia mengumumkan kepada dunia bahwa dirinya menyimpan sebuah harta karun bernama One Piece, sebuah harta karun yang kini menjadi incaran seluruh bajak laut yang ada di dunia.
Di Era Bajak Laut saat ini, ada seorang remaja bernama Monkey D. Luffy yang memiliki cita-cita untuk menjadi seorang Raja Bajak Laut. Namun Luffy sadar bahwa ia tidak bisa melakukannya sendiri, sembari dalam perjalanan ia juga mencari kru dan bertemu dengan teman-temannya yang baru. Berbeda dengan bajak laut lain yang ganas dan jahat, Luffy bersama teman-temannya berlayar murni atas dasar petualangan serta mencari tempat tempat baru yang akan muncul di hadapan mereka.
Di perjalanan inilah cerita mereka dimulai, mampukan Luffy bersama teman-temannya mencapai impian mereka?
(Info: Episode sebelumnya akan ditambahkan secara berkala)

Luna Ishikawa, seorang murid yang baru saja pindah sekolah. Berbeda dengan kebanyakan orang lain, Ishikawa merupakan vampir yang memiliki aura misterius dan juga sangat populer di kalangan siswa lainnya.
Sementara itu, ada Ootori, seorang karakter sampingan yang memiliki hawa keberadaan tipis. Walau begitu, ia mengetahui sebuah rahasia milik Ishikawa. Pasalnya, Ishikawa yang merupakan vampir ini ternyata tidak pandai dalam menghisap darah.
Untuk itu, Ootori menawarkan bantuan agar Ishikawa belajar menghisap darah menggunakan tangan milik Ootori.

Di masa depan nanti, e-Pulse kini mampu membentuk pikirin serta emosi manusia dan digunakan sebagai energi untuk AI bernama Sapotama. Namun, pengembangan AI tersebut tidak lepas dari monster yang memakan e-Pulse.
Cerita pun berpusat kepada Tomoro Tenma yang memiliki sebuah kekuatan unik yaitu ia mampu merusak Sapotama seseorang hanya dengan menyentuhnya. Suatu hari, ia bertemu dengan Gekkomon dan diminta untuk mengikutinya ke suatu tempat.
Sesampainya di sana, ia mendapati kakaknya yang tengah bertarung dengan monster. Sayangnya, sang kakak harus mengorbankan diri untuk menyelamatkan Tenma. Kini, kehidupan Tenma telah berubah setelah pertemuannya dengan Gekkomon.

Akiteru Ooboshi, seorang siswa yang memiliki kehidupan biasa-biasa saja. Walau begitu, ia merupakan salah satu developer yang berhasil membuat sebuah game menjadi populer. Setiap harinya, Akiteru selalu diganggu oleh adik temannya bernama Iroha Kohinata.
Suatu hari, Akiteru mendapatkan tawaran pekerjaan di HPW, sebuah perusahaan game yang sangat populer. Untuk bisa bekerja di sana, pemilik HPW yang merupakan paman Akiteru memberikan syarat agar ia menjadi pacar dari anaknya, Mashiro Tsukinomori. Tentu, status tersebut hanyalah palsu.
Sebab, pamannya meminta Akiteru untuk menjaga Mashiro selama masa sekolah. Kini, situasi menjadi semakin sulit bagi Akiteru karena hadirnya Mashiro serta Iroha yang selalu menjahilinya.